Harga cupang hias tidak seperti batu
akik atau tanaman hias yang dulu pernah booming
dengan harga puluhan hingga ratusan juta. Tapi, kini harganya turun jatuh ‘gaya
bebas’. Harga cupang hias juga pernah mencapai puluhan juta per ekor, saat
booming. Tapi, kini (sudah
berlangsung lama) harganya stabil dan tetap lumayan menguntungkan untuk bisnis.
Lalu, apakah yang menyebabkan Prospek
Bisnis Cupang Hias tetap menggiurkan? Apakah Anda punya pendapat? Silakan
ikuti penjelasan berikut ini dan silakan tuliskan komentar Anda….
Selain untuk koleksi atau hobi, cupang hias juga sudah lazim diperdagangkan. Lumayan hasilnya. Profesi pedagang cupang hias pun bukan sekadar untuk bisnis sambilan. Tapi, ada yang menjadikannya bisnis utamanya. Selain dari hasil penjualannya, mereka juga bisa mendapatkan uang dari hasil menjuarai kontes. Apalagi kontes cupang sering diadakan, di setiap kota di Indonesia, bahkan kontes tingakat internasional. Ikan cupang hias hasil (juara) kontes pun harganya menjadi lebih tinggi lagi.
Kalau begitu, usaha ternak ikan cupang hias dan perdagangannya cukup
memberikan peluang bagi Anda. Ada beberapa hal yang dapat menunjukkan
prospek bisnis cupang
hias cukup menjanjikan, yaitu:
1)
Pasarnya masih terbuka lebar
Bila
Anda ingin tahu para ‘pemain’ cupang hias secara cepat, silakan buka internet dan searching “cupang” atau “betta”. Atau, buka facebook lalu
masuk ke fanpage komunitas pecinta
cupang hias. Di sana
Anda akan melihat cupang hias
yang ditawarkan dan para pemainnya yaitu peternak, penikmat/penggemar (hobiis), dan
pedagangnya.
Dari internet
Anda juga akan mengetahui,
ternyata pemain cupang hias itu banyak dan meluas. Dari kelas
pinggiran hingga gedongan, dari anak-anak hingga kakek-kakek. Pemainnya tidak sebatas
orang Indonesia, Malaysia, Thailand, atau Filipina saja, tetapi mendunia hingga
orang-orang yang berasal dari Cina, Eropa, Amerika, dan Australia. Mereka sering
berinteraksi, berdiskusi, promosi, menjadwal ekspor-impor, merencanakan kontes dan training juri kontes.
2)
Mudah diternakkan
Pada
artikel Apa yang Menarik dari Cupang
Hias? sudah dijelaskan, betapa ikan cupang gampang diternakkan.
Namun, bukan berarti harganya akan jatuh karena akan banyak orang menernakkannya.
Bukan begitu. Sebab, pasarnya masih terbuka lebar. Berapa pun hasil produksinya
kini masih bisa diserap oleh pangsa pasarnya. Lagi pula, tidak semua orang
tertarik untuk menjadi peternak cupang. Betul, tidak?
Selain itu, menyilang-nyilang cupang hias bukanlah perkara sulit untuk
menghasilkan strain baru. Para peternak profesional masih berlomba menemukan
variasi baru, baik dari sisi warna, pola
sirip maupun bentuk badannya.
3)
Mudah pengirimannya
Ikan cupang hias termasuk ikan yang tidak mudah stress dan panik.
Sehingga, memudahkan
dalam pengemasan dan pengirimannya. Tidak perlu penambahan oksigen
(aerasi) atau bahan kimia. Bisa dibungkus dengan plastik (kecil) tanpa takut
kekurangan oksigen. Paktis dan mudah dibawa
kemana-mana termasuk untuk diekspor.
4)
Menguntungkan
Prospek
bisnis cupang hias
cukup
menguntungkan. Sudah
banyak catatan atau buku yang memperlihatkan perhitungannya,
bahwa bisnis cupang dinyatakan
untung dan layak dikembangkan. Karena perhitungan R/C Ratio-nya lebih besar dari 1.
Keuntungannya akan jauh lebih besar lagi, bila ikan cupang berhasil
menjuarai suatu kontes. Harga
ikan juara biasanya dilelang. Lumayan, kan?
Demikianlah penjelasan atas Prospek Bisnis Cupang Hias. Agar lebih professional
Anda sebaiknya membaca artikel MengapaCupang Dipuasakan Sebelum Dikirim?, Cara Mengemas Ikan Cupang yang Benar,
Mengenal Ikan Cupang, Keindahan Ikan Hias, dan Apa yang Menarik dari Cupang Hias? Mungkin Anda punya komentar atau pertanyaan, silakan tulis ya...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar